Hari Santri, NU Jatipandak Resmikan TPQ dan Kirab Santri 1 Kilometer

Hari Santri, NU Jatipandak Resmikan TPQ dan Kirab Santri 1 Kilometer

Pengurus Ranting NU Jatipandak berikut seluruh Badan Otomon (Banom) memperingati Hari Santri Nasional 2022 dengan rangkaian acara Maulid Nabi Muhammad Saw, Peresmian Gedung TPQ Darul Ulum, serta Pawai Santri yang diikuti 900 warga NU dan santri TPQ Darul Ulum Jatipandak kecamatan Sambeng, Kamis (3/11/2022).

Gelar Pawai Ta`aruf atau Kirab Santri dengan berjalan kaki menempuh jarak sekitar satu kilometer itu dihadiri semua komponen NU Ranting Jatipandak. Seperti, Ketua Ansor Sahabat Asbullah, Ketua MDS Rijalul Ansor Sahabat Yakhmin, Ketua Tanfidziyah Ust. Patman, Rais Syuriyah Ust. M. Ma’un, dan segenap jajaran dari Muslimat, Fatayat, Ansor, IPNU-IPPNU, dan Pagar Nusa.

Pawai Ta’aruf semakin meriah ketika ratusan warga NU itu mengibarkan bendera dan simbol-simbol Nahdlatul Ulama juga syiar keislaman, seraya meneriakkan mars-mars NU dan syair-syair shalawat kepada Nabi Muhammad Saw.

Kepala TPQ Darul Ulum sekaligus Ketua Takmir Masjid Jami’ Al Musyarofah Jatipandak, Ust. Patman, mengungkapkan bahwa kegiatan kali ini merupakan bentuk pelestarian budaya dan amaliyah nahdliyah, seperti peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw dan Hari Santri Nasional.

“Pawai Ta’aruf dan Maulid Nabi Muhammad Saw ini juga dalam rangka media pembelajaran kepada para santri dan kepada warga, untuk mengetahui sejarah Nabi Muhammad Saw dan bagaimana konsep Nabi menyebarkan Islam rahmatan lil alamin,” katanya.

Ia juga berharap, seluruh umat Islam khususwa warga NU Jatipandak terus menjaga kerukunan antar umat beragama, saling bertoleransi di tengah keberagaman agama di Indonesia. Sebagaimana prinsip dakwah dan sosial ala Ahlu Sunnah wal Jamaah an-Nahdliyah.

Sekdes Jatipandak Ust. M. Munif Asy’ari menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga Jatipandak dan para donatur, atas partisipasi jariyah sehingga pembebasan tanah dan pembangunan gedung TPQ Darul Ulum Jatipandak terealisasi.

“Dari TPQ Darul Ulum diharapkan bisa lahir kader-kader pecinta Al-Qur’an dan barisan pemuda yang ikut memperjuangkan Nahdlatul Ulama di masa mendatang,” ujarnya.

Laporan: Moch. Hendra Irawan I NUBC