Ikhtiar Meningkatkan Ekonomi Warga, LAZISNU Ranting Plaosan Salurkan Bantuan Rombong Berkah dan Pembuatan Sumur
Lembaga Amil Zakat, Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Ranting Plaosan terus berikhtiar melakukan penguatan ekonomi dan melengkapi kebutuhan masyarakat. Program terkini yang berhasil direalisasikan adalah penyaluran bantuan rombong usaha kepada masyarakat yang membutuhkan dan pembuatan sumur.
Tujuan utama program rombong berkah merupakan bagian penguatan ekonomi untuk warga desa Plaosan. Selain santunan anak yatim dan dhuafa yang jalan, bantuan untuk pengusaha Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) terus diupayakan untuk tetap sama-sama berjalan.
“LAZISNU akan terus hadir memberikan manfaat kepada warga, mudah-mudahan ikhtiar ini meningkatkan ekonomi UMKM masyarakat. Juga, kegiatan ini wujud khidmah kami di LAZISNU. Tentu, kami berharap dan mendorong kepada semua warga NU apabila ingin menjadi bagian dari LAZISNU silahkan bergabung. Insya Allah bermanat dan berkah,” kata Ayis, Wakil Sekretaris LAZISNU Ranting Plaosan.
Ia menambahkan bahwa penyerahan Rombong Berkah dilaksanakan hari Sabtu, 18 November 2023 sekitar pukul 09.00 pagi di dua tempat. Pertama di rumah Ibu Karti RT.04/RW.04 desa Plaosan dan di rumah Bapak Iwan RT.01/RW.03 desa Plaosan
Turut hadir dalam penyerahan bantuan Ketua PRNU Plaosan Bapak Warsono, Ketua LAZISNU Ranting Plaosan Anas Sudarto berikut beberapa pengurus lain, serta disaksikan warga yang ikut mengapresiasi kegiatan. Selain penyaluran rombong bagi masyarakat, LAZISNU Ranting Plaosan juga memberikan bantuan pembuatan sumur yang terletak di makam desa Palosan.
Laporan: R. Rr. Lintang Kusumastuti I NUBC